Pintu Kamar Mandi Terbuka Di Bagian Bawah? Ini Alasannya!

by | Jan 7, 2023 | Lifestyle, Tips dan Trik | 0 comments

Pasti Anda sering melihat dan menjumpai pintu kamar mandi terbuka di bagian bawah bukan? Sebagian orang pasti tidak menyadari jika hampir semua toilet umum pasti terbuka di bagian bawahnya. Tidak hanya bagian bawah saja, akan tetapi juga terletak pada dinding pemisah atau sekat pada toilet.

Pernahkah kalian berpikiran dan bertanya mengapa kamar mandi didesain seperti itu? Bukan tanpa alasan, ternyata pintu kamar mandi yang sengaja dibiarkan terbuka ini mempunyai fungsi tersendiri lohh. Kira-kira apa saja ya alasannya? Yuk, simak penjelasan lengkapnya dibawah ini!

Alasan Pintu Kamar Mandi Terbuka Di Bagian Bawah

Berikut ini beberapa alasan pintu toilet terbuka di bagian bawahnya yaitu sebagai berikut :

1. Lebih mudah untuk dibersihkan

Alasan pertama yang paling relevan yaitu lebih mudah ketika proses cleaning. Karena banyaknya yang menggunakan toilet umum ini, maka Anda memerlukan perawatan dan membersihkannya beberapa kali sehari. Lubang di bagian bawah ini membuat kamar mandi lebih mudah dan cepat untuk dibersihkan.

2. Lebih mudah untuk mendapatkan bantuan

Selain mudah untuk dibersihkan, semisal jika terjadi sesuatu yang tidak diinginkan atau terjadi kecelakaan, Anda bisa meminta bantuan dengan mudah melalui lubang bawah pintu kamar mandi. Atau, orang lain juga akan mudah untuk menolongnya dengan menyelinap melalui celah tanpa harus mendobrak pintu.

Baca Juga :  Cara Membersihkan Kamar Mandi Mudah. Anti Ribet!

3. Menghindari sesuatu hal negatif

Alasan selanjutnya yaitu menghindari sesuatu hal yang tidak diinginkan. Misalnya mencegah orang melakukan tindakan atau hal-hal negatif. Karakteristik pintu semacam ini memungkinkan tingkat pengawasan lebih tinggi dan mencegah perilaku tidak pantas.

4. Sebagai ventilasi udara yang baik

Kamar mandi umum memerlukan ventilasi udara yang baik. Hal ini bertujuan agar kamar mandi tidak mempunyai bau yang terlalu menyengat. Sebaliknya, untuk kamar mandi tertutup, biasanya sulit untuk menghilangkan bau tidak sedap.

Dengan adanya celah di bagian bawah kamar mandi, akan mempermudah bau tidak sedap cepat hilang dan udara bersirkulasi dengan baik.

5. Sangat mudah untuk melihat ada orang atau tidak

Jika pintu tertutup dengan rapat, Anda akan selalu berisiko mengalami momen canggung ketika mencoba membuka kamar mandi yang ditempati. Dengan adanya celah di bagian bawah pintu, seseorang dapat melihat apakah kamar mandinya kosong atau tidak.

6. Memungkinkan rute pelarian lebih mudah

Bayangkan jika kunci toilet yang tertutup rapat macet dan tidak bisa di buka akan sangat menyusahkan. Karena kita harus teriak minta tolong sampai ada orang menyadarinya.

Akan tetapi, jika ada celah di bagian bawah kamar mandi, Anda dapat dengan mudah melarikan diri dengan merangkak melalui celah bawah kamar mandi.

Bagaimana? Sudah tahu kan alasannya mengapa pintu toilet terbuka di bagian bawahnya. Itulah tadi beberapa alasan kenapa pintu kamar mandi mempunyai celah dan terbuka di bagian bawahnya. Untuk mengetahui informasi dan update terbaru, Anda bisa mengunjungi kami di Wadja Karya Dunia.

Baca juga : Ikuti Cara Ini Agar Pintu Kamar Mandi mu Awet Kayak Hubunganmu Sama Doi

 

Baca Juga :  6 Komponen Pintu Rumah Minimalis, Wajib Tau!

0 Comments

Submit a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Share This