Fakta Menarik Pameran IndoBuildTech Expo

by | Nov 2, 2022 | Event | 0 comments

IndoBuildTech Premier Exhibition merupakan pagelaran pameran event tahunan yang diadakan oleh PT. Debindo International Trade and Exhibitions. Fakta menarik pameran IndoBuildTech ini diselenggarakan untuk para pebisnis dan menghadirkan sektor building material dan interior dengan sektor industri jasa konstruksi dan arsitektur. Pameran menarik ini akan diselenggarakan pada 16-20 November 2022.

Pada kesempatan ini, Wadja Karya Dunia juga akan berpartisipasi dan mengikuti event tahunan ini. Beberapa brand pemimpin pasar dunia juga turut serta mengikuti pameran IndoBuildTech ini. Event IndoBuildTech ini sendiri mempunyai beberapa manfaat dan fakta menarik untuk para peserta dan pengunjungnya. Berikut ini beberapa manfaat dan fakta menarik dari event ini antara lain sebagai berikut :

1. IndoBuildTech memberikan peluang untuk para pebisnis

Manfaat dari mengikuti event yang satu ini yaitu memberikan peluang pebisnis untuk meningkatkan mutu penjualan dan memasarkan produk agar produk semakin banyak dikenal masyarakat.  Dengan mengikuti event ini, pengunjung akan mengenal dan mengetahui produk secara lengkap dan lebih detail. Selain itu, pengunjung juga bisa menanyakan tentang produk secara langsung. 

Peserta pameran juga akan mendapatkan informasi dan pengalaman baru, karena produknya bersanding dengan brand pemimpin pasar dunia.

2. Event sektor building material dan interior tahunan

IndoBuildTech merupakan event yang diselenggarakan setiap tahunnya. Event ini mulai diselenggarakan pada tahun 2001, sehingga IndoBuildTech Expo 2022 ini merupakan tahun ke 21 acara diselenggarakan. Event ini diikuti brand terkenal dan beberapa  pemimpin pasar dunia juga turut serta mengikuti event tahunan ini.

Baca Juga :  Maxi Steel Door, Pintu Tropis Ramah Lingkungan Mendapat Sambutan Hangat di Indobuildtech Premiere Exhibitions 2022

3. Menampilkan brand terbaik dan terkenal

Brand Maxi steel door juga turut serta mengikuti event yang satu ini. Maxi steel door ini merupakan produk dari Wadja karya dunia. Selain itu, beberapa brand terbaik dan pasar dunia juga turut serta memeriahkan event pameran ini. Beberapa brand pemimpin pasar dunia juga turut serta mengikuti pameran ini, seperti produk elektronik,  hardware furniture, perlengkapan kamar mandi, sanitary, manufaktur, dan lain sebagainya. 

4. Event terbesar dalam sektor building dan material

Fakta menarik dari pameran IndoBuildTech expo 2022 ini merupakan pameran tahunan terbesar yang diselenggarakan oleh PT. Debindo International Trade and Exhibitions. Event ini banyak mendatangkan para peserta dan pengunjung. Untuk saat ini, peserta yang mengikuti acara ini kurang lebih 500 brand atau perusahaan. 

Selain itu, pameran terbesar ini juga sudah pernah diselenggarakan selama 20 kali. Akan tetapi, pada tahun 2020 dan 2021 acara ini diselenggarakan secara online atau daring dikarenakan wabah Covid. 

Gimana, masih ragu untuk mengikuti event tahunan yang satu ini? Yuk, segera daftarkan brand Anda dan pasarkan produk Anda secara besar-besaran. Raih keuntungan dan pengalaman menarik lainnya. 

Jangan lupa kunjungi Booth Wadja Karya Dunia di 5-C-3A untuk mendapatkan informasi mengenai pintu tropis dan penawaran menarik lainnya. Kami nantikan kedatangan Anda di IndoBuildTech Expo 2022. Untuk mendapatkan informasi dan update terbaru, bisa kunjungi kami di Wadja Karya Dunia. Stay tuned!!

 

0 Comments

Submit a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Share This